Monday, November 28, 2022

Skenario Lolos Babak 16 Besar Piala Dunia 2022 di Grup H: Portugal Aman, Bagaimana Korea Selatan?

 


Skenario Lolos Babak 16 Besar Piala Dunia 2022 di Grup H: Portugal Aman, Bagaimana Korea Selatan?

Timnas Portugal menjadi negara pertama di Grup H yang lolos ke babak 16 Besar Piala Dunia 2022. Lantas, bagaimana dengan peluang tiga negara lain termasuk Timnas Korea Selatan?

Portugal sudah meraih enam poin dari dua laga yang sudah dimainkan, berkat kemenangan 3-2 atas Ghana dan 2-0 atas Uruguay. Lima gol yang sudah dicetak Seleccao membuktikan produktivitas yang membawa mereka bisa melangkah jauh di Piala Dunia 2022 ini.  judi bola

Setelah satu slot lolos 16 besar Piala Dunia 2022 dari Grup H diklaim oleh Portugal, lalu bagaimana dengan jatah satu slot tersisa? Siapa di antara ketiga tim yang akan ikut ke 16 besar Piala Dunia 2022?

Situasi saat ini, Ghana menjadi tim yang paling potensial untuk menemani Portugal. Mereka berada di posisi kedua dengan tiga poin setelah kemenangan 3-2 atas Korea Selatan pada laga kedua Grup H.

Sementara itu, Korea Selatan dan Uruguay sama-sama berada di dua posisi terbawah dengan hanya memiliki satu poin. Namun, secara matematika kedua tim itu masih bisa melangkah ke 16 besar Piala Dunia 2022.


No comments:

Post a Comment

Popular Post