Saturday, November 12, 2022

Prediksi Atalanta vs Inter Milan 13 November 2022

 


Prediksi Atalanta vs Inter Milan 13 November 2022


Inter Milan akan bertandang ke Gewiss Stadium untuk menghadapi Atalanta pada pekan 15 Serie A 2022/2023. Pertandingan Liga Italia ini dijadwalkan kick-off Minggu, 13 November 2022, jam 18:30 WIB.

Setelah dipukul Juventus, Inter mengamuk dan menghajar Bologna 6-1. Inter pun percaya diri menatap laga kontra Atalanta, tetapi tim asuhan Simone Inzaghi itu sepertinya perlu berusaha keras jika ingin merebut poin penuh.

Sebab, Inter musim ini kerap tersungkur saat melawan tim-tim papan atas Serie A. Mereka tercatat telah dikalahkan Lazio 1-3, AS Roma 1-2, dan Juventus 0-2. Atalanta bisa dikategorikan sebagai tim yang juga dapat menyakiti mereka.

Untuk lebih banyak Artikel Berita Terbaru dan lainnya cukup klik di sini!  judi bola


Meski demikian, peluang menang Inter diyakini cukup terbuka. Pasalnya, Atalanta sedang mengalami penurunan performa. Dalam dua laga terakhirnya Atalanta berturut-turut dipecundangi Napoli dan Lecce masing-masing dengan skor 1-2.

Ketika menghabisi Bologna, Inter sejatinya sempat kebobolan terlebih dahulu. Namun, enam gol balasan yang dicetak Edin Dzeko, Federico Dimarco (2), Lautaro Martinez, Hakan Calhanoglu (penalti), dan Robin Gosens memastikan Inter meraup poin penuh.

Inter sedang sangat bersemangat dan penuh percaya diri. Itulah salah satu modal mereka untuk bertandang ke Bergamo nanti.

No comments:

Post a Comment

Popular Post